Wednesday, August 9, 2017

OYBR 10 Agustus

Renungan One Year Bible Reading versi Deeper Bible:
Yeremia 16,17,18,35

Nats:
Yeremia 16:19a (BIMK)  TUHAN, Engkaulah yang melindungi aku dan memberikan kekuatan kepadaku; Engkau menolong aku pada masa kesukaran.

Yeremia 16:19a (TB)  Ya TUHAN, kekuatanku dan bentengku, tempat pelarianku pada hari kesesakan!

1. APA yg Tuhan sampaikan (dengan bacaan tersebut)?
Menyatakan kepercayaan sepenuhnya kepada Tuhan

2. MENGAPA Tuhan sampaikan itu?
Diatas semua ancaman dan berbagai hukuman yang akan ditimpakan pada Israel, Yeremia menyatakan dengan ketegasan dan penuh iman bahwa hanya bersandar pada Tuhan sajalah terletak kekuatan dan harapannya.

Pernyataan Yeremia menunjukkan bahwa hanya Tuhan saja yang melakukan berbagai perkara besar dan terbukti nyata sebagai Pelindung, Pemberi kekuatan dan Penolong yang sesungguhnya.

Apa yang saya rasakan dan sedang alami bisa jadi melemahkan iman saya setiap hari dengan melihat kenyataan yang tidak semakin bagus. Namun justru disitulah saya harus mengembangkan iman dan kekuatan yang sebenarnya. Mempercayai dengan sepenuhnya dan melihat dengan mata rohani bahwa Allah turut bekerja dan mendatangkan kebaikan bagi saya dan keluarga.

3. APA yang harus saya LAKUKAN?
Memperkatakan dengan iman bahwa Tuhan Yesus saja satu-satunya sumber perlindungan, pertolongan dan pemberi kekuatan.
Catat, lihat dan rasakan kebaikan Tuhan setiap hari.

No comments:

Post a Comment