Tuesday, June 27, 2017

39 Kebahagiaan

"Kalau bersyukur adalah pusat hidupmu, kamu akan hidup dengan bahagia"

Jadi kalau saya masih di ijinkan menikmati kehidupan, artinya hari ini saya sudah bertambah lagi umurnya, padahal yang  sebenarnya adalah justru berkurang jatah umurnya dibumi ini. Ijinkan saya menuliskan berbagai hal yang saya rasakan dan nikmati sampai di usia ini.

1. Saya bahagia masih punya orang tua yang lengkap, bapak dan ibu karena tanpa mereka tentu saja saya tidak ada.
2. Saya bahagia memiliki istri yang nggak cuma cantik , dia adalah suporter utama dalam hidup saya.
3. Saya bahagia punya anak perempuan satu-satunya yang asyik. Suatu hari waktu dia bergelayutan manja saya bertanya, "kalau kamu sudah besar masih mau cium papi nggak?" Jawabnya, "ya iyalah pap!" Ah, melegakan hati.
4. Saya bahagia punya mertua yang jadi ibu saya, bersama sejak kami menikah, dari saya ditolak sampai sekarang tiap kali masak selalu di tanya, "mau masak apa hari ini?"
5. Saya bahagia masih diberikan pekerjaan. Pekerjaan di tempat baru setelah tempat kerja yang lama harus di tutup.
6. Saya bersyukur mendapatkan training ilmu yang baru untuk sekolah yang baru nanti.
7. Saya bersyukur bisa bertumbuh di JPCC dan juga di DATE.
8. Saya bersyukur berkesempatan menuliskan apa yang saya alami hari ini.
9. Saya bersyukur bisa menikmati pepaya hasil dari menanam sendiri.
10. Saya bersyukur meskipun sering pegal dan linu di tulang bekas tabrakan waktu itu, tangan saya masih kuat mengangkat galon air.
11. Saya bersyukur masih bisa tidur nyenyak.
12. Saya bersyukur memiliki cicilan rumah, meskipun hingga bulan ini hanya kebaikan Tuhan saja yang menyelamatkan kami untuk mencicilnya. Kami tidak kehujanan dan kedinginan.
13. Saya bersyukur masih dapat THR meskipun seharusnya jatahnya nanti di bulan Desember, karena kebaikan pak bos yang punya sekolah lama masih dibagikan juga buat saya.
14. Saya bersyukur masih bisa makan, saya tidak berkekurangan dengan berkat makanan hingga hari ini.
15. Saya bersyukur memiliki motor yamaha mio gt yang menemani kemana saja kami pergi, jatuh dan tabrakan berkali-kali dan tetap baik-baik saja.
16. Saya bersyukur bulan ini dapat empat baju baru, saya nggak kekurangan pakaian.
17. Saya bersyukur bisa menikmati kopi saset murah sampai kopi mahal yang di mall.
18. Saya bersyukur ternyata punya empat pasang sepatu, bahkan ada sepasang sepatu yang hampir tujuh tahun lalu masih layak di pakai.
19. Saya bersyukur dapat tas punggung bekas pakai adik dulu buat kerja, masih bagus dan bisa muat banyak.
20. Saya bersyukur dua adik-adik saya semangat mendukung dan mengasihi saya apa adanya.
21. Saya bersyukur bahwa salah satu kemewahan hidup itu menikmati mie instant dengan telor dan sayuran plus sedikit pedas di makan pas lagi hujan. Enak banget!
22. Saya bersyukur meskipun hape saya belum 4G dan kapasitas RAM/ROMnya kecil masih bisa online dengan paket hemat yang membantu saya posting di akun medsos.
23. Saya bersyukur dibelikan golok baru oleh istri saya seharga 125ribu, golok dari penjualnya orang Cirebon tukang asah dan gerinda keliling ini sangat membantu saya merapikan pohon-pohon disekeliling rumah.
24. Saya bersyukur mendapatkan kebaikan dari DATE Leader saya sebotol minyak zaitun dan minyak kelapa murni untuk membuat saya tetap sehat.
25. Saya bersyukur banyak mendapatkan bantuan secara finansial dan lainnya dari teman DATE, Adulam, sanak saudara dan bahkan orang-orang yang tidak kami kenal.
26. Saya bersyukur dengan buku-buku yang saya miliki, meskipun belum banyak nambahnya tapi bisa jadi bahan bacaan yang menyenangkan.
27. Saya bersyukur bisa menulis di blog yang mewadahi kecintaan saya membagikan perasaan dan pengalaman lewat tulisan.
28. Saya bersyukur anak dan istri saya menyukai buku-buku dan menulis, paling tidak membuatnya senang dengan bacaan yang menjadikannya lebih banyak ilmu dan pengetahuan.
29. Saya bersyukur anak saya masuk di bagian siswa berprestasi dikelasnya.
30. Saya bersyukur istri saya tetap menguatkan diri dan terus bersemangat menanti pekerjaan baru.
31. Saya bahagia bisa menikmati kerokan dan pijitan dari istri saya.
32. Saya bahagia meskipun saya tidak menyukai tomat, terong dan oyong, sayuran yang lain tetap oke buat saya. Pete dan jengkol juga nggak suka sih, hehehehe!
33. Saya bahagia bisa berbagi baju bekas pantas pakai saya buat tukang sampah dikompleks perumahan.
34. Saya bahagia bisa mengikuti #NulisRandom2017 di bulan Juni ini.
35. Saya bahagia bisa membelikan kado kenaikan kelas buat Abby yaitu sebuah Alkitab baru untuk anak-anak.
36. Saya bahagia karena akan mentraktir makan siang istri, anak dan mertua saya sebagai perayaan sederhana di ulang tahun saya.
37. Saya bahagia meskipun ulang tahun kali ini tidak ada kue dan tiup lilin, namun pelukan dan ciuman dari istri, anak dan mertua adalah berkat yang pertama di pertambahan umur saya.
38. Saya bahagia karena saya pasti masuk surga di dalam percaya dan iman saya pada Yesus Kristus Tuhan, haleluya!
39. Saya bahagia dan bersyukur karena saya memilih untuk bahagia dan bersyukur, itu saja!

Wednesday, June 14, 2017

"Lemesin Aja"

"Perubahan dimulai saat seseorang mengetahui langkah selanjutnya." 
(William Drayton)

Perubahan dimulai seperti membersihkan sebuah lemari:
1. Buka, buka hati dan pikiran untuk Tuhan bekerja
2. Bongkar, bongkar semua isi yang tidak berkenan kepada-Nya. Pisahkan kebaikan dan keburukan yang ada
3. Buang, Buang semua kepahitan, luka, kecewa, sakit hati dan penyesalan karena Tuhan menyiapkan ganti yang lebih baik meskipun kadang sekarang terlihat tidak baik!

Alan Cohen mengatakan seperti ini, "Dibutuhkan banyak keberanian untuk melepaskan keadaan yang akrab dan tampaknya aman, untuk merangkul hal baru. Tetapi tidak ada keamanan yang nyata dalam apa yang tidak lagi bermakna. Ada keamanan lebih dalam petualangan yang menarik, karena dalam gerakan ada kehidupan, dan dalam perubahan ada kekuatan."

Sama seperti yang Nuh alami dalam kehidupannya. Istilah yang lagi ngetrend itu "lemesin aja jangan dilawan", jadi Nuh hanya taat dan ikut apa yang Tuhan perintahkan padanya meskipun keadaan yang dia alami nggak enak. Perubahan yang baru yang nampaknya tidak terlihat nyata baiknya ada didepan mata. Namun keadaan yang tidak baik dibuatnya sebagai bentuk penyembahan. Nuh, menyembah dengan mengutamakan Tuhan – Kejadian 8:13-20.

Fakta bahwa hal pertama yang dilakukan Nuh setelah keluar dari bahtera dan mengalami masa-masa yang sulit dan ekstrem adalah mendirikan mezbah bagi Tuhan, menunjukkan bahwa Nuh adalah seorang penyembah sejati. Dalam ayat  sebelumnya tidak ditemukan perintah bahwa Allah menyuruh Nuh melakukannya, tapi sekalipun Allah tidak menyuruhnya, persembahan yang Nuh lakukan membawa efek yang sangat dahsyat. 

Musa menulis tentang hal itu dalam pimpinan Roh Kudus demikian: “Ketika TUHAN mencium persembahan yang harum itu, berfirmanlah TUHAN dalam hati-Nya: “Aku takkan mengutuk bumi ini lagi karena manusia, sekalipun yang ditimbulkan hatinya adalah jahat dari sejak kecilnya, dan Aku takkan membinasakan lagi segala yang hidup seperti yang telah Kulakukan. Selama bumi masih ada, takkan berhenti-henti musim menabur dan menuai, dingin dan panas, kemarau dan hujan, siang dan malam” – Kejadian 8:21-22.

Pertanyaan renungan:
Pernahkah Anda berada di lingkungan yang sulit untuk mengutamakan Tuhan? Apa yang Anda lakukan?

Sunday, June 11, 2017

Harapanku Cuma Papi

"Hal-hal yang diharapkan orang baik membuat dia bahagia"

Sambil ngobrol dari kamar mandi sore tadi si Pumpkin menyampaikan banyak sekali permintaan. Bukan permintaan yang muluk-muluk kepingin sesuatu sebenarnya namun dalam obrolan dengan maminya akhirnya muncul pernyataan yang keluar dari mulutnya, "harapanku cuma papi".

"Hahahahaha...maksudnya apa kok harapannya cuma papi?" Tanya saya.

"Iya, karena cuma papi yang bisa belikan apa yang aku mau" begitu jawabnya.

Pernyataan sederhana ini memberikan pelajaran yang bermakna pada saya sore ini, bisa jadi Tuhan memang mengajarkan sesuatu yang bermakna bahwa jika anak saya begitu percaya bahwa apa yang dia harapkan dan inginkan dalam mendapatkan sesuatu bisa dia peroleh dari papinya, begitu pun saya bisa mengandalkan apa yang sedang saya harapakan dan inginkan juga bisa saya peroleh dari mengandalkan iman percaya dan pengharapan saya pada Tuhan.

Fyodor Dostoevsky mengatakan seperti ini, "hidup tanpa harapan adalah menghentikan hidup". Jadi jika hari ini masih hidup sudah seharusnya kita memilik harapan, sekonyol apapun mungkin...tetap saja itu membawa arti dalam hidup atau kita akan berhenti hidup!

Selamat berharap!

Thursday, June 1, 2017

Untuk Sebuah Kenangan

“Hal-hal terbaik yang dapat anda berikan kepada anak-anak selain tingkah laku yang baik adalah kenangan yang indah.”

Ah...rasanya Papi sudah hampir tidak kuat lagi menggendongmu, kamu dengan cepat bertumbuh dan besar. Pagi ini sebelum Papi berangkat mengikuti pelatihan, kamu datang ke kamar dan meminta untuk digendong. Akhirnya Papi angkat saja dan kamu berlama-lama memeluk dengan hangat, kemudian berbisik, " I love you Pap". Ooh...dunia begitu cerah berwarna meski pagi ini sedikit mendung berarak di langit timur sana.

Beberapa kali ditanyakan padamu tentang masa-masa ketika kamu masih kecil, main di taman dekat pusat perbelanjaan itu, atau perjalanan piknik kita keluar kota. Dan jawabmu sering kau katakan, "aku udah lupa...nggak ingat lagi" namun ada satu kenangan yang selalu kau ingat ketika kita makan es krim bersama di pinggir jalan di terik siang yang panas. Kita duduk bertiga di dekat motor tua berwarna merah itu dan sebelum habis pada gigitan terakhirnya...es krimmu jatuh, kita tertawa bersama, mulutmu belepotan dengan sisa es krim coklat yang kamu makan. Tampaknya momen sederhana ini adalah momen bahagia yang sangat berkesan buatmu.

Sebelum tidur malam ini kamu katakan, "besok sabtu boleh ya pap aku digambarin wonder woman dibukuku?" "Oh, tentu saja boleh Mbi!" Jawabku. Dan Papi pikir kamu sebenarnya tidak harus mendapatkan sebuah gambar, kamu bisa jadi wonder woman versi dirimu sendiri. Kamu bisa jadi pahlawan yang tidak hanya memenangkan pertarungan, namun memenangkan hidupmu. Itu doa Papi ya Mbi. Tak sabar Papi membuat kesan dan kenangan untuk sabtu nanti.

#NulisRandom2017
#SelamatHariAnakInternasional2017