Sunday, December 22, 2024

Monyet di Kebun Jagung


Saya menemukan kisah ini di sebuah postingan di Facebook, sangat bagus menurut saya dan memberikan kesempatan untuk merefleksi diri. Berikut kisahnya.

Ketika monyet-monyet mendengar bahwa petani yang selalu mengusir mereka dari ladang jagung telah meninggal, mereka sangat senang sekali,  bergembira ria merayakannya dengan memakan jagung-jagung di ladang sembari berteriak kegirangan. Namun yang terjadi pada tahun berikutnya, tidak ada jagung sama sekali, ya betul, tidak ada satu tanaman jagung pun yang tumbuh. Saat itulah para monyet sadar dengan pahit bahwa petani yang mereka anggap musuh, petani yang selalu mengusir mereka ternyata dia  adalah orang yang menanam makanan mereka.

Hari ini, bisa jadi orang mungkin tidak menghargai tindakanmu, apa yang kamu lakukan, tapi percayalah, suatu saat nanti mereka akan mengakui pentingnya kamu ketika kamu tidak ada lagi!

No comments:

Post a Comment