"Orang yang selalu memilih untuk melihat dunia dari sisi keindahan adalah orang-orang yang beruntung, mereka tidak tergantung dengan keadaan dan tidak menyalahkan situasi." Baru saja saya membaca tulisan Gobind Vashdev di buku Happiness Inside pada bab See On Beauty. Melihat segala sesuatu yang terjadi dari sisi yang berbeda, yang baik, yang indah ternyata bisa, sangat bisa dilakukan. Yang susah? Ya tentu saja melatih untuk pikiran dan hati kita melihat apa yang terjadi dari sudut pandang yang indah.
Apa yang juga Paulus sampaikan kepada jemaat Filipi juga sangat menguatkan. Filipi 4:8 dalam Alkitab berkata, "Akhirnya, saudara-saudara, pikirkanlah segala yang benar, segala yang mulia, segala yang adil, segala yang suci, segala yang indah, segala yang terpuji, segala yang sempurna, segala yang patut dipuji". Deelngan jelas ayat ini mendorong saya secara pribadi untuk memfokuskan pikiran pada hal-hal yang positif dan bernilai.
Saya sedang berlatih, belum berhasil, tapi tidak mau gagal! See you on your beauty 😍